Manajemen

Rabu, 09 Juli 2014
Saya saat ini sedang menempuh pendidikan di Universitas Muhammadiyah Malang mengambil program studi Manajemen. Disini saya akan menjelaskan tentang manajemen dari artikel-artikel yang pernah saya baca.


Manajemen memiliki arti menyelesaikan suatu hal melalui orang lain, sedangkan ilmu manajemen yaitu ilmu yang mempelajari bagaimana cara mendapatkan suatu tujuan dengan efektif dan efisien serta dengan menggunakan bantuan orang lain. Maksud dari kata efektif ini adalah bagaimana cara yang tepat untuk mencapai suatu tujuan. Sedangkan efisien memiliki arti bagaimana cara menyelesaikan suatu masalah dengan benar dan tepat.

Manajemen itu adalah ilmu, seni dan juga proses.
Maksud dari ilmu adalah manajemen itu bersifat universal, memiliki kerangka yang sistematis, dan mencakup kaidah, prinsip dan konsep yang menuju ke hal yang benar. Seni dari manajemen ini yaitu dalam menyelesaikan suatu  pekerjaan melalui orang lain. Sedangkan proses manajemen adalah proses perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan pengawasan atas usaha dan penggunaan sumber daya
organisasi agar mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

Ada 3 aliran manajemen yaitu prilaku, klasik dan kuantitatif.
Fungsi dari  Manajemen :
  1. Perencanaan
  2. Pengorganisasian
  3. Pengarahan
  4. Pengkoordinasian
  5. Pengendalian

 Manajemen biasa di debut juga profesi karena memiliki kriteria:
a. Adanya pendidikan formal
b. Mempunyai standar profesi
c. Terorganisir dan mempunyai kode etik


Bidang-Bidang atau jurusan Manajemen yaitu
A) Manajemen Produksi.
     Yang merencanakan dan mengatur pelaksanaan produksi guna mencapai tujuan organisasi.
B) Manajemen Pemasaran.
     Yang melakukan analisis, perencanaan, pelaksanaan, dan pengendalian program yang dirancang untuk
     menciptakan, menbentuk,dan mempertahankan pertukaran dalam rangka mencapai tujuan perusahaan.
C) Manajemen Keuangan.
     Merencanakan pengadaan dana dan penggunaannya untuk meningkatkan nilai perusahaan.
D) Manajemen Personalia.
     1. Penarikan pegawai
     2. Pelatihan dan pengembangan
     3. Pemberian upah
     4. Perencanaan dan pengembangan karier.

 Untuk menuju suatu keberhasilan, dibutuhkan  :
  1. Sumber Daya Manusia
  2. Uang
  3. Bahan
  4. Mesin
  5. Metode
  6. Pasar.

Di UMM sendiri saya pernah mengikuti talkshow yang bertemakan MAHAPRENEUR yang memiliki arti mahasiswa entrepreneur yaitu mahasiswa yang berwirausaha. Talkshow kewirausahaan ini bertujuan sebagai sarana pelatihan kewirausahaan bagi Mahasiswa khususnya Universitas Muhammadiyah Malang, umumnya Mahasiswa di wilayah Malang raya. Dan talkshow ini memiliki semboyan "Berikan Kami 1 pengusaha Muda, Maka Kami Akan Ubah Ekonomi Indonesia."

Copyright @ 2013 Rama Dyaz Ardhywinata. Designed by Templateism | MyBloggerLab